Employee Relations

Employee Relation

Perusahaan saat ini dihadapkan dengan berbagai tantangan yang datang tidak hanya dari luar melainkan juga datang dari dalam organisasi. Salah satu tantangan yang datang dari dalam organisasi adalah bahwa perusahaan harus membangun hubungan yang harmonis dengan para pekerjanya.

Kedua pihak memang memiliki kepentingannya masing-masing, namun harus diakui bahwa kepentingan itu hanya bisa dicapai dengan cara bersinergi satu sama lan. Misalnya, karyawan mengharapkan adanya pertumbuhan dan kesejahteraan, pun demikian perusahaan mengharapkan pertumbuhan dan profit yang tinggi, dan yang pasti tujuan kedua pihak itu hanya bisa dicapai dengan mensinergikan antara perusahaan dengan karyawan.

Oleh karena itu, hubungan yang harmonis antara pengusaha dan karyawan tidak bisa dihindari dan harus dibangun sedemikian sehingga kedua pihak dapat merasakan manfaat dari hubungan yang dibangun.

Hubungan harmonis antara pengusaha dengan karyawan maupun antara karyawan dengan karyawan harus dibangun sedemikian sehingga masing-masing memiliki peran dalam mewujudkan tujuan bersama.

Impact of Good Employee Relations

Hubungan yang baik antara karyawan dan perusahaan dapat meningkatkan 5 hal berikut:

  • Trust – Sikap saling percaya antara pengusaha dan karyawan merupakan hasil dari terciptanya hubungan yang baik dari kedua belah pihak. Kepercayaan muncul karena interaksi yang saling mendukung tercapainya tujuan kedua belah pihak.
  • Job Satisfaction – Terjalinnya hubungan yang kuat antara karyawan dan pengusaha akan mendorong munculnya kepuasa kerja karena kedua belah pihak merasa tengah berada dalam sebuah organisasi yang mempu mengakomodir kepentingan berbagai pihak terutama pada sisi karyawan dan pengusaha.
  • High Engagement – Berada dalam sebuah organisasi yang memberikan rasa tenang dalam berinteraksi satu sama lain adalah impian semua orang. Saat itu terwujud, tentu akan membuat setiap orang yang ada di dalamnya merasa bahwa itulah tempat terbaik mereka.
  • Sense of Belonging – Munculnya rasa memiliki dan menjaga adalah akibat dari adanya interaksi yang saling menguntungkan kedua belah pihak. Hubungan yang baik antara karyawan dan pengusaha mengakibatkan keduanya memiliki rasa memiliki yang berakibat kepada rasa ingin saling menjaga.
  • Doing Extra Miles – Rasa saling menjaga dan memiliki ini, akan membuat setiap orang yang ada di dalam perusahaan mampu untuk melakukan upaya lebih yang dibutuhkan agar organisasi atau perusahaan tetap berada pada kondisi terbaik.

Employee Relation in Actions

Perusahaan dapat menerapkan praktik employee relation yang baik dengan membangun beberapa hal penting di bawah ini:

  • Honest Communication – Prinsip pertama yang harus dibangun adalah komunikasi yang dilandasi dengan kejujuran dan keterbukaan antara kedua belah pihak. Transparansi bukan berarti membuka semua informasi kepada semua orang, melainkan lebih kepada bagaimana membangun pemahaman yang searah dalam mendrive organisasi mencapai tujuannya.
  • Get Your Team Behind Your Vision – Melibatkan setiap anggota tim dalam perjalanan mencapai tujuan perusahaan adalah langkah kunci. Namun yang harus sangat diperhatikan adalah berikan batasan kontribusi dari setiap orang sesuai dengan tingkat wewenang dan tanggung jawabnya.
  • Trust Your People – Berikan kepercayaan kepada anggota tim dalam mengambil tanggung jawab yang lebih besar sesuai dengan kapasitas dan wewenangnya. Delegasikan dan latihkan mereka untuk mengambil tanggung jawab yang lebih besar dalam pencapaian visi dan misi perusahaan.
  • Recognition and Appreciation – Berikan apresiasi yang sesuai dan proporsional, tidak berlebihkan dan tidak mengurangi nilai penghargaan atas apa yang telah dicapai setiap anggota tim. Hal ini perlu dilakukan untuk memberikan stimulus bagi mereka yang berjalan sesuai dengan arahan organisasi.
  • Invest in Your Peoples – Berikan program pelatihan dan pengembangan terhadap anggota tim yang potensial untuk menjadi pemimpin masa depan serta siap menerima tanggung jawab lebih.
  • No Favorites – Perlakukan setiap orang secara proporsional atas masing-masing kontribusinya. Gunakan ukuran kinerja yang terbuka dan adil dalam menilai siapa pun yang berkinerja.

Bagaimana kami membantu perusahaan mendisain dan implementasi Strategic Employee Relation?

Objectives:

    1. Memahami esensi Employee Relation dan perannya dalam sebuah organisasi
    2. Mendisain dan menggunakan metode HR Analytic dan performan review dalam penerapan strategi employee relations
    3. Mendisain dan menjalankan Employee Satisfaction Survey
    4. Praktical Coaching and Counseling
    5. Mendisain exit interview yang efektif bagi para talent

 

Outline:

    1. The Essential of Employee Relation
    2. Employee Morale
    3. National Labor Laws
    4. Redefining Performance Review
    5. Redefining Coaching and Counseling
    6. Effective Exit Interview

Deliverables:

    1. Membangun Strategic Employee Relation framework yang sejalan dengan strategi perusahaan
    2. Mendisain skema Performance Management dan Review
    3. Mendisain dan menjalankan Employee Satisfaction Survey
    4. Mendisain and Implement HR Analytic

Ingin mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai cara mendisain Strategic Employee Relation? Silahkan tinggalkan pesan atau hubungi langsung melalui WA Chat.

    Join Our Event

    Consult for Free?

    Open Chat
    1
    Ingin bertanya dan berkonsultasi tentang cara meningkatkan kinerja tim di perusahaan Anda?